Bangun Sinergi, Danrem 084/Bhaskara Jaya Silaturahmi dengan Bupati Pamekasan

    Bangun Sinergi, Danrem 084/Bhaskara Jaya Silaturahmi dengan Bupati Pamekasan

    PAMEKASAN, - Membangun sinergi antara TNI dengan pemerintah daerah, Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom., M.M. menyempatkan diri bersilaturahmi dengan bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam, S.Psi., M.HP.  di sela-sela kunjungan kerjanya di Pamekasan bertempat di Pringgitan Dalam Pendopo kabupaten Pamekasan. Jum'at  (9/9/2022)

    Rangkaian kunjungan kerja Danrem 084/BJ di Kodim 0826/Pamekasan diawali dengan pengarahan kepada Prajurit, PNS dan Persit, kemudian dilanjutkan peninjauan Kampung Pancasila di Jl. Sersan Masrul RT 1, RW 9 kelurahan Gladak Anyar, kecamatan Kota Pamekasan serta peninjauan Ketahanan Pangan di dusun Sumber Ngerjat, desa Bungbaruh, kecamatan Kadur, kabupaten Pamekasan.

    Kunjungan kerja Danrem 084/Bhaskara Jaya dilanjutkan dengan silaturrohmi bersama Forkopimda yang dihadiri langsung oleh bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam, S.Psi., M.HP. didampingi Asisten I Kab. Pamekasan Sigit Priyono, A.P. M.Si., Ka Kesbangpol Imam Rifandi, S.H., Kabag Tapem Hairul Hidayat, M.Si. dan OPD kab. Pamekasan.

    Kunjungan kepada Forkopimda kabupaten Pamekasan ini dalam rangka silaturahmi dan berkoordinasi serta berkomunikasi dengan jajaran pemerintah kabupaten Pamekasan dan juga unsur Forkopimda lainya.

    "Tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan sinergitas dan soliditas  antara Korem 084/BJ dan Kodim Jajaran dengan pemerintah kabupaten Pamekasan serta seluruh Pemda di wilayah Korem 084/BJ." Jelas Danrem.

    Sinergitas dan kerja sama Korem 084/BJ dan pemerintah kabupaten Pamekasan selama ini cukup baik dalam menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif. Untuk itu sebagai Komandan Korem 084/BJ yang baru, dirinya siap melanjutkan sinergitas dan perjuangan yang selama ini sudah terbangun.

    "Saya berterima kasih kepada segenap pejabat Forkopimda kabupaten Pamekasan yang telah bersama-sama saling bergandengan tangan dan memantapkan komitmen untuk membangun Pamekasan aman dan kondusif. Korem 084/BJ akan senantiasa mendukung dan membantu tercapainya sasaran pembangunan di daerah, baik dalam aspek keamanan maupun kesejahteraan." Ucap Danrem 

    Sementara itu bupati Pamekasan dalam sambutanya mengatakan, " mengucapkan selamat datang kepada Brigjen TNI Terry Tresna Purnama di Pamekasan, apa yang kita berikan, bisa berkenan, dengan mengucap rasa syukur forkopimda yang ingin membawa Pamekasan semakin lebih maju, Memastikan diri saya harus bersih, dengan mengutamakan, reformasi birokrasi, dengan manajemen di segala hal dengan menggunakan sistim baru, Pendidikan, Ekonomi, dengan mendorong program UMKM utamakan kemajuan ekonomi di pedesaan, Infrastruktur dan kesehatan sehingga bisa Membawa kabupaten Pamekasan menjadi lebih maju, solit menjadi pilihan forkopimda pamekasan, " UngkapNya.

    pamekasan
    N. Wijanarko

    N. Wijanarko

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Jatim perintahkan Kapolres Jajaran...

    Artikel Berikutnya

    Kejari Kota Kediri Launching Satgas Pemberantasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Atas Partisipasi Masyarakat Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Polsek Licin Bagikan Makanan Gratis di TPS
    Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Kediri Vinanda-Gus Qowim Raih 57 Persen
    Hasil Quick Count Pilbup Kediri 2024, Pasangan Dhito-Dewi Unggul 56,94 Persen

    Ikuti Kami